Solusi Lupa Password Windows 8 Tanpa Software Tambahan – Yang namanya kejadian lupa password pastilah tidak menyenangkan, apakah itu lupa kata sandi akun sosial media, password login internet banking atau lupa password ponsel dan laptop milik sendiri. Di satu sisi hal tersebut bisa dibilang adalah sesuatu hal yang lumrah karena manusia memang memiliki sifat lupa ‘dari sananya’, kalau dilihat dari sisi lain tidak perlu khawatir, sebab pasti ada jalan keluar yang dapat ditempuh.
Khusus untuk pengguna komputer atau laptop dengan sistem operasi Windpws 8 kalau lupa kata sandi untuk login, kamu bisa mencoba solusi untuk mengatasi lupa password windows 8 yang akan dijelaskan pada tulisan di bawah ini yang kurang lebih sama dengan kalau anda lupa password windows 7. Jadi, silahkan simak dan baca dengan teliti agar kamu menemukan solusi yang pas dan kemudian bisa login ke dalam sistem operasi Windows 8 yang terinstal di dalam laptop atau komputer milikmu.
Ini beberapa Cara Mengatasi Lupa Password Windows 8
1. Menggunakan password hint
Cara pertama kalau anda lupa sandi windows 8 ini adalah cara yang cukup simple serta sangat mudah untuk dilakukan saat mengalami masalah login pada Windows 8. Password hint ini adalah pengingat yang memang dimasukkan saat baru pertama kali membuat data login dulunya. Ini hanya akan berhasil kalau kamu masih ingat apa password hint yang dulu dibikin. Sebagai contoh kamu memasukkan alamat email untuk data password hint, maka ketika kamu lupa kata sandi login-nya, kamu tinggal klik saja tulisan “Password hint” yang terletak pada bagian sebelah bawah form input kata sandi. Jadi, kalau kamu masih ingat dengan passowrd hint untuk data login yang dulu dibuat, silahkan gunakan saja cara pada poin pertama ini.
2. Melakukan instal ulang Windows 8
Solusi untuk mengatasi masalah lupa password windows 8 yang kedua akan lebih aman kalau kamu terbiasa meletakkan semua file-file bukan di drive C, tapi di tempat lainnya seperti di drive D. Ketika melakukan instalasi ulang nantinya, semua data yang tersimpan pada drive C akan terhapus secara permanen. Folder-folder yang biasanya tersimpan di drive C adalah My Document, Desktop, Download, pictures dan beberapa folder bawaan Windows 8 lainnya. Jadi sangat disarankan untuk meneliti dulu apakah banyak file yang tersimpan di drive C atau tidak, sekedar buat persiapan, karena akan terhapus alias hilang selamanya.
Bagi kamu yang terbiasa menyimpan file di drive C, sebenarnya masih ada solusi lain yakni dengan memindahkan file-file penting tersebut dari C ke drive D, namun ada syaratnya yaitu sistem BIOS tidak terkunci atau kalau diberi password, passwword untuk BIOS masih diingat. Cara yang akan digunakan memindahkan file sebelum melakukan instalasi ulang adalah dengan memakai program pihak ketiga, seperti Hiren Boot CD dan sejenisnya. Atau kalau bingung untuk membuat OS portable dari Hiren Boot CD, sebaiknya pakai file instalasi Linux Ubuntu saja, nanti manfaatkan fitur Ubuntu Live CD dan pindahkan semua file yang ada di drive C semua ke D.
Bagaimana kalau kamu tidak memiliki pengetahuan teknis seperti yang Admin jelaskan di atas, solusinya adalah dengan meminta bantuan teman yang mengerti dengan seluk-beluk sistem operasi komputer. Atau alternatif lain silahkan datang saja ke toko komputer dan katakan bahwa kamu ingin meminta tolong memindahkan data dari drive C ke D. Nanti kalau proses pemindahan data sudah selesai dilakukan, langkah terakhir adalah melakukan instalasi ulang Windows 8 yang baru. Perlu dicatat juga bahwa semua program yang tadinya terinstal sebelum proses install ulang akan terhapus semuanya dan kalau masih membutuhkan, harus diinstal secara manual kembali. Ya install ulang windows adalah solusi paling jitu kalau anda lupa password windows 8 anda.